Apa yang dimaksud dengan Dedicated Server Hosting?

Apakah anda pernah mengakses internet? Jika ya, tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan istilah website
bukan? Untuk Anda yang hendak mengelola suatu website atau blog biasanya akan diarahkan untuk
memilih antara hosting gratis atau dedicated server hosting. Jika Anda ingin membuat situs yang profesional
dan dapat dipercaya, maka menggunakan dedicated server hosting adalah pilihan terbaik. Hosting gratis
memang tidak akan membebani biaya bulanan Anda. Tapi keterbatasan hosting gratis memaksa para
web master untuk menggunakan Dedicated server yang jauh lebih berkualitas. Istilah Dedicated
Server memang tidak bisa dilepaskan dengan hosting. Sebab pada dasarnya, dedicated server hosting
merupakan salah satu bagian dari hosting.

Hal-hal Penting yang Harus Anda Pahami Tentang Dedicated Server hosting

Dedicated Server hosting merupakan salah satu jenis hosting yang memberikan keleluasaan kepada para
pengelola website untuk menggunakan server dengan optimal. Menggunakan server hosting ini maka
Anda bisa mengakses semua data di dalam server lebih mudah. Seperti yang diketahui bahwa
beberapa waktu belakangan ini banyak penyedia jasa hosting yang saling bersaing dalam
menyediakan layanan dedicated server indonesia. Bagi mereka yang tidak begitu berkaitan dengan hosting,
mungkin masih kebingungan dan tidak begitu akrab dengan dedicated hosting. Untuk mempermudah,
berikut ini adalah hal-hal penting yang harus Anda ketahui dari dedicated hosting.

1. Pengertian dedicated server hosting

Hal pertama yang harus Anda ketahui tentu saja pengertian dari dedicated server adalah sebuah
server yang bisa disewa secara terpisah dengan website lain. Jadi, server ini hanya digunakan oleh
satu website dan berdiri sendiri. Tak heran jika hosting server ini mampu menjalankan beban kerja
yang tinggi. Dimana beban ini tidak bisa dijalankan pada VPS ataupun shared hosting. Umumnya,
penyedia jasa dedicated server menyediakan web server satu set beserta dengan sistem operasinya
secara lengkap.

2. Layanan dedicated server hosting

Dedicated banyak dipilih karena mampu memberikan kemudahan kepada para penggunanya. Anda
bisa memakai server ini untuk melakukan layanan hosting, testing dan lain sebagainya secara
maksimal. Dedicated sangat disukai karena bisa dikelola dengan baik oleh penggunanya tanpa ada
batasan seperti server hosting gratis.

3. Kontrol penuh dedicated server hosting

Dedicated server memang memiliki kelebihan yang sangat disukai oleh para pengelola website atau
web master. Dimana salah satu kelebihannya adalah memberikan kontrol penuh kepada pihak
pengelola untuk mengontrol server dengan lebih bebas. Kontrol ini akan dikonfigurasi sesuai dengan
kebutuhan spesifikasi kebutuhan hosting Anda. Hal ini tentunya jauh lebih menguntungkan
dibandingkan harus menggunakan layanan shared hosting yang sangat terbatas dan tidak bisa
dikontrol.

4. Diatur dengan mudah
Dengan adanya keleluasaan pengguna untuk mengontrol dedicated server maka semua data server
atau resource seperti RAM, core prosesor, dan hardisk bisa Anda atur dan sesuaikan dengan
kebutuhan. Hak kontril ini pastinya akan memberikan keamanan dan kenyamanan kepada Anda
dalam mengelola website. Dedicated server sangat disukai oleh para pebisnis karena mampu
menangani traffic pengunjung yang tinggi. Tak hanya itu, dedicated server juga bisa digunakan untuk
membuat nama domain lebih dari satu. Dukungan software dan database yang disediakan juga tidak
terbatas sehingga sangat mampu untuk memanjakan penggunanya.

Meskipun harga dedicated server cukup mahal, kelebihan yang dimiliki salah satu tipe hosting ini
tentu sebanding dengan harganya. Jadi tidak mengherankan jika dedicated server indonesia tetap laris manis
walaupun harga sewanya mahal. Pada dasarnya, harga sewa dedicatedserver bervariasi tergantung
dari spesifikasi atau hardware komputer yang dipakai.

 

Apabila Anda ingin dedicated server terjamin silahkan gunakanĀ https://www.jakartawebhostingcom/serta Anda tinggal menginstal WordPress dengan mudah

Apa beda Dedicated Server Hosting dengan Shared Hosting?

Dalam pembuatan website, hosting adalah suatu kebutuhan yang tidak bisa tergantikan. Saat ini, ada
banyak tipe web hosting yang bisa dipilih. Masing-masing tipe pastinya memiliki kelebihan dan
kekurangan yang berbeda-beda. Dedicated server begitu disukai karena akses penuh yang
ditawarkannya. Dimana Anda bisa menentukan spesifikasi hardware server, sistem operasi serta
pengaturan lainnya tanpa dibatasi apapun layaknya hosting gratis. Dedicated server tidak memiliki
kekurangan apapun selain karena harganya yang cukup mahal. Meskipun demikian, harganya
tersebut sangat sepadan dengan kualitas yang diberikan. Banyak orang yang mengira bahwa dalam
dunia kerja, para pegawai hanya harus menguasai skill dalam pengelolaan website saja. Padahal,
pengelolaan website sendiri sangatlah luas mulai dari spesifikasi hardware, jaringan, sistem
keamanan sampai dengan database server.

Perbedaan antara Dedicated Server Hosting dengan Shared Hosting
Dedicated server mendedikasikan penggunaan satu server hanya untuk satu klien. Lain halnya
dengan shared server bisa dipakai oleh beberapa website sekaligus. Untuk lebih jelasnya, dibawah
ini adalah beberapa perbedaan antara dedicated server dengan shared server yang harus Anda
ketahui.

1. Pengertian
Dilihat dari pengertiannya saja, dedicated server dengan shared hosting memiliki perbedaan yang
cukup signifikan. Shared hosting adalah salah satu layanan hosting yang dipakai oleh lebih dari satu
pengguna. Para pengguna hosting ini memakai sumber daya, hardware dan software yang sama.
Setiap proses hosting yang dilakukan oleh para pengguna sangat mempengaruhi kinerja hosting. Jadi
apabila ada pengguna yang melakukan proses terlalu berlebihan sehingga membebani server, tentu
saja pengguna lain yang juga menggunakan server tersebut akan terkena dampaknya. Dampak yang
diberikan bisa berupa kinerja server yang melambat atau website yang sulit diakses.
Sementara dedicated server adalah jenis hosting yang hanya digunakan oleh satu client atau
pengguna. Dengan begitu, kinerja server juga akan sangat maksimal karena hanya dipakai untuk
proses satu pengguna saja. Menggunakan dedicated server maka para pemilik website bisa memilih
spesifikasi yang dibutuhkan. Tak hanya itu, pengguna juga bisa lebih leluasa dalam memakai sumber
daya server yang tersedia.

2. Penggunaan
Berdasarkan penggunaannya, Shared hosting lebih cocok jika digunakan hanya untuk kegiatan
website yang ringan seperti membuat toko online, blog, dan lain sebagainya. Hal ini tentu saja karena
servernya yang dipakai oleh beberapa pengguna sehingga website yang paling tepat untuk
menggunakan shared hosting adalah website yang ringan. Sementara Dedicated server lebih
dianjurkan untuk website dengan traffic pengunjung yang tinggi. Website dengan resource tinggi juga
sebaiknya menggunakan dedicated server sebagai pilihan hosting yang tepat

3. Pengelolaan dan keamanan
Pada dedicated server, pelanggan memiliki tanggung jawab terkait dengan aplikasi web apa saja
yang akan dipakai. Meskipun demikian, penyedia layanan akan tetap mengelola kinerja server
sekaligus membackup data. Sedangkan pada shared server, para pelanggan tidak memiliki tanggung
jawab untuk mengelola server. Semua hal yang berkaitan dengan server akan dikelola secara
langsung oleh penyedia layanan. Mulai dari keamanan website, router dan lain sebagainya.

4. Harga
Dedicated server ditawarkan dengan harga yang lebih mahal dibandingkan dengan shared server.
Hal tersebut dikarenakan kelebihan-kelebihan yang dimiliki dedicated server yang tidak akan Anda
temukan pada shared server. Salah satu kelebihannya adalah server Anda tidak akan terganggu
dengan pengguna website lainnya. Berbeda dengan shared hosting yang sangat terpengaruh dengan
proses website lain yang menggunakan server sama dengan Anda.
Demikianlah beberapa ulasan terkait dengan perbedaan antara dedicated server dengan shared
hosting. Semoga dapat menambah wawasan Anda.