5 YouTube Channel Untuk Belajar Pemrograman

Menonton video tutorial merupakan salah satu cara efektif untuk belajar pemrograman, dan sumber terbaik untuk belajar apa saja adalah YouTube. Meski kebanyakan orang yang mengunjungi situs YouTube sebagai sarana hiburan, namun website ini dapat menjadi sumber terbaik untuk belajar karena banyak juga channel yang menyajikan tutorial mulai dari memasak hingga coding. Jadi, inilah 5 channel YouTube yang bisa kamu subscribe untuk belajar pemrograman.

1. TheNewBoston

Saat saya mengunjungi channel TheNewBoston, channel ini menyediakan 4.351 video mengenai belajar pemrograman dan memiliki 1.449.890 subscribers. TheNewBoston menjadi sumber terbaik bagi siapa saja yang ingin menjadi programmer. Tutorial yang disediakan channel ini sangat beragam, mulai dari pengembangan aplikasi Android hingga desain website. Bucky Robert yang menjadi pemilik channel ini menggunakan metode pengajaran yang menghibur dan simpel. Tutorialnya sangat mudah untuk diikuti oleh siapa saja. Channel ini harus ada di dalam daftar kamu.

2. Derek Banas

Derek Banas merupakan content creator yang terkenal dengan seri belajar pemrograman melalui video. Dia membuat video tutorial seperti belajar Java script dalam 30 menit, belajar bahasa programming Rubi, dan masih banyak, lagi dengan total lebih dari 700 video tutorial. Derek fokus untuk membuat video yang mengajarkan cara belajar pemrograman dalam waktu yang sesingkat mungkin.

3. Learncode.academy

Learncode.academy menjadi sumber yang sangat bagus bagi siapa saja yang ingin belajar pengembangan web. Di channel ini kamu bisa jalan-jalan mencari topik seperti jQuery dan Java Script dengan video tutorial buatan Will Stern yang efisien dan mendalam. Channel ini juga memiliki video yang memberikan nasihat dalam karir pengembangan web, jalan yang bisa kamu ambil untuk menjadi web developer profesional bersama dengan apa saja yang harus kamu pelajari. Channel ini memiliki 111 video tutorial.

4. Treehouse

Treehouse merupakan channel YouTube resmi dari situs teamtreehouse.com. Treehouse merupakan lembaga pendidikan yang dibangin dengan misi menghadirkan edukasi yang terjangkau. Melalui channel YouTube, Teamtreehouse menawarkan tutorial belajar pemrograman dengan berbagai topik termasuk C# dan Python. Video dibuat dengan gaya yang kasual dan mudah dimengerti dengan persenter yang berbeda-beda. Channel ini juga memiliki konten Treehouse Show, yang menyajikan berita terkini mengenai web development and programming, interview dan tips yang sangat membantu. Channel ini memiliki lebih dari 332 video.

5. ProgrammingKnowledge

Dalam channel ProgrammingKnowledge ini menyediakan beragam video yang ditujukan bagi programmer newbie. Tutorial yang disajikan beragam mulai dari tutorial Android untuk pemula hingga tutorial Python Java dan C++. Channel ini dikenal menjadi sumber terbaik bagi kamu yang ingin belajar pemrograman C. Channel ini menyediakan lebih dari 1.000 video yang kebanyakan ditujukan untuk pemula. Bagi kamu yang ingin belajar programming, kamu bisa memulainya dari channel ini.

Jakartawebhosting.com menyediakan layanan PHP Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.